Salam Kepada Muhammad Sang Kekasih

Salam rindu pada Ksatria Langit

Yang mengajarkan risalah mulia

Namanya menjadi senandung cinta para malaikat

Di jejak-jejak kaki sucimu

Di antara debu dan pasir yang tertinggal

Aku mengais rindu

Meratap dalam lara

Mengadukan segala kesah

Dari fatamorgana dunia yang melelahkan

Diterpa halimun kepalsuan



Aduhai angin pagi yang berhembus

Sampaikan gelora hati pada Sang Ksatria sejati

Yang mendidik jiwa-jiwa menjadi cahaya

Keberanian yang membara

Menerobos setiap garis tepi kelemahan

Memberangus semua ketakutan yang kerdil

Demi mahligai kehormatan



Kep. Riau, 8 November 2022. Salam kepadamu yaa Rasulallah, Allahumma sholli ala Muhammad wa ala ali Muhammad.

Related

newsticker 1751712528122091480

Post a Comment

emo-but-icon

About Me

My photo
Father of 2 wonderful blessed kids. Teacher. Blogger. Guru Informatika SMPN 8 Bintan. Blogger yang percaya mengajar itu keren. Pendukung Timnas Indonesia, Arema Malang dan Real Madrid. Berharap Indonesia menjadi superpower dunia dan membuat jet tempur serta roket ruang angkasa sendiri. Pembaca buku yang suka ngopi serta puisi. Email: sutan.malaka1110@gmail.com
item