Seri Cloud Computing (1): Menyimpan File Handphone Di Google Drive
https://lenterarevolusi.blogspot.com/2022/02/seri-cloud-computing-1-menyimpan-file.html
Salah satu tema besar revolusi industri 4.0 adalah Cloud Computing. Cloud Computing merupakan teknologi yang memungkinkan penyimpanan, pengolahan dan pemrosesan data/informasi dengan memanfaatkan sistem internet atau melalui berbagai koneksi komputer yang sudah terhubung satu sama lain. Dengan kata lain Cloud Computing menjadikan jaringan internet sebagai pusat server untuk mengolah data/informasi dan software aplikasi user (pengguna).
Sederhananya begini. Sebelum era Cloud Computing, ketika seseorang mengetik dokumen di Word atau membuat tabel di Excel, maka orang tersebut mengetikkan kata atau menginput data ke dalam proses pengolahan yang ada di dalam komputernya. Termasuk software aplikasinya juga terinstall di dalam komputernya. Jadi setelah data dituliskan atau diproses kemudian di-save, maka selanjutnya data tersebut disimpan di harddrive (biasa disebut harddisk) yang ada di dalam komputernya. Ini komputasi yang berpusat di komputer orang tersebut.
Sementara Cloud Computing adalah teknologi yang berbeda. Ketika seseorang mengetik kata atau menginput data, maka data tersebut diolah/diproses oleh software aplikasi yang ada di sistem jaringan internet, bukan di dalam komputer orang tersebut. Kemudian setelah diproses, data tersebut disimpan di media penyimpanan yang berada di jaringan internet (cloud storage), bukan di harddrive yang ada di dalam komputer. Jadi proses pengolahan data, software pengolah data dan data hasil proses yang siap disimpan, semuanya berada di luar komputer pengguna. Dalam hal ini komputer user berfungsi seolah hanya sebagai perangkat masukan (input device) dan perangkat keluaran (output device) saja. Secara praktis, inilah yang dimaksud Cloud Computing (komputasi awan).
Salah satu aplikasi praktis Cloud Computing adalah Google Drive. Google Drive menyediakan layanan penyimpanan (storage) gratis hingga kapasitas 15 GB, untuk 1 account Google. Dengan fitur ini para user Google dapat menyimpan data-datanya di cloud storage, yang secara otomatis hal ini menghemat penggunaan media penyimpanan di komputer atau handphone-nya. File data yang telah disimpan di cloud storage, dapat digunakan kapanpun diinginkan selama ada koneksi internet. Data itu juga dapat diolah, di-share pada teman dan lainnya.
Bagaimana menyimpan file data yang ada di handphone ke Google Drive? Berikut ini langkah-langkahnya :
1. Tentukan file/data yang akan disimpan di Google Drive seperti ditunjukkan pada gambar 1, tekan tanda 3 titik di pojok kanan atas
![]() |
| Gambar 2 |
3. Setelah kata Share ditekan, akan muncul tampilan seperti gambar 3. Klik/checklist file yang akan disimpan di Google Drive. Jumlah file yang dapat diproses dalam sekali action bisa lebih dari 1 file dan ekstensi/jenis file nya boleh macam-macam (misalnya doc, jpg, png, pdf, ppt, dan lain-lain). Setelah di-checklist file-nya, tekan kata "Share"
![]() |
| Gambar 3 |
4. Setelah kata Share ditekan, akan muncul tampilan seperti gambar 4. Tekan icon Google Drive (Save to Drive) seperti ditunjukkan gambar 4
![]() |
| Gambar 4 |
5. Setelah tekan Save to Drive, akan muncul tampilan seperti gambar 5. Silakan pilih akun Google yang akan digunakan untuk menyimpan file. Bila memiliki akun Google lebih dari 1, silakan pilih salah satunya. Setelah itu tekan Save
![]() |
| Gambar 5 |
6. Setelah menekan Save, langkah berikutnya ke home screen/beranda handphone Anda, atau ke folder aplikasi Google tempat icon Google Drive berada. Kemudian tekan icon Google Drive tersebut seperti ditunjukkan gambar 6
![]() |
| Gambar 6 |
7. Setelah icon Google Drive ditekan, jika nama file terlihat samar seperti gambar 7, maka Anda harus menyelesaikan proses penyimpanan file tersebut dengan menekan icon/lambang upload file seperti ditunjukkan gambar 7
![]() |
| Gambar 7 |
8. Bila koneksi internet Anda saat itu baik, maka file akan segera tersimpan di Google Drive. Gambar 8 menunjukkan file yang sudah tersimpan di Google Drive, atau dengan kata lain file tersebut sudah berada di cloud storage.
![]() |
| Gambar 8 |
Demikian pembahasan seri Cloud Computing untuk proses penyimpanan file di handphone ke Google Drive. Selamat mencoba!
Baca juga :









